Desa Sudagaran Siap Menjadi Desa Digital
"Kami siap menjadi desa digital, selaras dengan konsep Smart City, dan nantinya bisa menjadi percontohan bagi desa lainnya," tegas Kades Sudagaran, Hadi Mulyono Putro. Pernyataan itu disampaikannya saat acara pembahasan awal Proposal Program Desa Digital di Dinkominfo Kabupaten Banyumas Rabu siang ini (19/02/2020). Acara yang dibuka Kabid e Government Dinkominfo ini dihadiri oleh jajaran Pemdes Sudagaran dan Dinkominfo dan OPD terkait, BUMN, serta perguruan tinggi dan Pendampng pengembangan desa digital desa Sudagaran. Dalam pengantarnya, Kabid E Gov, Endah Sulistyawati menyampaikan peran serta Dinkominfo dalam pengembangan Smart City kabupaten Banyumas dan peluang kerja sama dengan berbagai pihak.
Kades Sudagaran dalam paparan nya menyajikan kondisi daerah Desa Sudagaran, dari sisi geografis, ekonomi, potensi TIK dan wisata, dukungan dana dan SDM desa. Untuk mendukung rencana ini, ia dan jajaran nya akan menggandeng berbagai pihak untuk pendampingan, pendanaan, dan pengawasan terhadap rencana dan realisasi desa digital ini. Kades berharap pembangunan desa digital ini menjadi mekanisme yang paling optimal untuk pemberdayaan masyarakat desa, peningkatan sistem pelayanan masyarakat, dan peningkatan pendapatan dan kualitas hidup masyarakat Desa Sudagaran.