Rapat Koordinasi Penguatan E-Government Di Kabupaten Banyumas
Demi menguatkan komitmen para pimpinan dan stakeholder di lingkungan pemerintah Kabupaten Banyumas dalam memanfaatkan TIK maka Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Banyumas menyelenggarakan Rapat Koordinasi Penguatan E-Government di Kabupaten Banyumas dengan tema “Sinergitas Perangkat Daerah dalam Optimalisasi E-Government untuk Mewujudkan Smart City “ yang diselenggarakan pada hari Kamis tanggal 29 Maret 2018 di Hall Rumah Makan Oemah Daun. Acara diikuti oleh 120 orang dari staf ahli Bupati Banyumas, para asisten Sekda, para Kepala Dinas/Badan/Kantor se-Kabupaten Banyumas, para Camat, Pejabat Struktural dan Pejabat Prakom Kabupaten Banyumas
Laporan penyelenggara oleh Drs. Santosa Eddy Prabowo selaku kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Banyumas yang menginginkan agar tiap kepala OPD meningkatkan komitmennya untuk bisa mengoptimalisasi e-Government di Kabupaten Banyumas. E-Government merupakan penggunaan teknologi informasi oleh pemerintah untuk memberikan informasi dan layanan kepada masyarakat
Kemudian dilanjutkan sambutan oleh Ir. Didi Rudwianto, SH, M.Si selaku Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah yang menginginkan agar rakor ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk koordinasi, konsolidasi, menyamakan persepsi sekaligus untuk memantapkan komitmen dan gerak langkah dalam rangka penguatan E-Government di Kabupaten Banyumas.
Sebagai narasumber adalah Kasubdit Teknologi dan Infrastruktur E-Government Kementrian Kominfo RI Bapak Bambang Dwi Anggono, S.Sos, M.Eng memberikan materi tentang perkembangan TIK secara umum yang ada di masyarakat dan dinas di jaman sekarang. Kemudian apa dan tujuan dari Smart City yang sedang dikembangkan oleh pemerintah serta bagaiman caranya agar bisa mewujudkan Smart City. Acara juga diisi oleh session Tanya jawab oleh peserta.